Asuransi kesehatan allianz hscp x dan hscp plus, yang mana yang harus dipilih?

PT. Asuransi Allianz Indonesia belum lama ini meluncurkan asuransi kesehatan terbarunya yakni Hospital & Surgical Care Premier Plus (HSCP Plus) pada April 2021. Sebelumnya Allianz juga sudah menghadirkan Hospital & Surgical Care Premier X (HSCP X) pada November 2019. Keduanya merupakan rider atau manfaat tambahan yang dapat dipilih di produk asuransi jiwa Smartlink Account Plus atau pun Allisya Protection Plus.

Kedua produk kesehatan ini merupakan produk unggulan untuk menjawab kebutuhan di masyarakat akan pertanggungan kesehatan yang praktis dan lengkap. Keduanya sama-sama sesuai dengan tagihan dan memiliki limit hingga puluhan miliar per tahun. 

Walau pun mirip, ada perbedaan yang signifikan di antara keduanya.

Berikut ini adalah beberapa perbedaan yang paling signifikan dari HSCP X dan HSCP Plus yang perlu kamu tahu sebelum memutuskan untuk memilih kartu asuransi kesehatan.

Jumlah plan

HSCP X hanya terdiri dari 9 plan sedangkan HSCP Plus memiliki 10 plan. Adapun detail dari plan yang ditawarkan masing-masing rider adalah sebagai berikut:

HSCP X

HSCP Plus

Wilayah Pertanggungan

Wilayah pertanggungan pada kedua produk ditentukan saat pengajuan pertama kali dan juga akan berpengaruh pada nilai preminya. Namun kelebihan produk HSCP Plus adalah dapat menanggung perawatan di luar negeri walau pun wilayah pertanggungan yang diambil saat pengajuan hanya Indonesia.

Nilai pertanggungan di luar wilayah tersebut tergantung pada plan yang diambil, namun secara garis besar nilainya berupa persentase sebagai berikut:

Plan Basic – Classic Plus:

Asia (kecuali HKG, SIN, JPN dan Indonesia) 60%

Singapura, Hongkong, Jepang 20%

Plan Essential – Essential Plus:

Singapura, Hongkong, Jepang 30%

Seluruh dunia kecuali US dan Asia 20%

Plan Elite – Elite Plus:

Seluruh dunia kecuali US dan Asia 60%

Amerika Serikat 30%

Plan Prime:

Amerika Serikat 60%

 

ALTERNATIVE INPATIENT CARE

Manfaat menarik ini hanya ada pada HSCP Plus yang memberikan pertanggungan untuk pasient yang berdasarkan rekomendasi dokternya dapat dirawat di rumah atau tempat lain selain fasilitas kesehatan.

konsultasi psikiater

Manfaat rawat jalan konsultasi psikiater ini hanya ada pada HSCP Plus.

BOOSTER

Manfaat menarik yang jadi daya saing pada HSCP X adalah booster limit yang otomatis menempel pada plan. Sedangkan pada HSCP Plus, booster merupakan opsi yang boleh dipilih atau tidak.

Tentunya hal ini akan berpengaruh pada jumlah premi yang akan dibayarkan.

OPSI TAMBAHAN

Opsi tambahan pada HSCP Plus merupakan terobosan tersendiri karena menyediakan pilihan-pilihan yang biasanya hanya ada di asuransi kesehatan murni (stand alone) seperti:

  • Manfaat Rawat Jalan
  • Perawatan Gigi
  • Maternity/Kehamilan

Ada banyak lagi manfaat di antara kedua produk kesehatan Allianz ini yang tidak dapat diulas semuanya di sini. Namun kamu bisa mengakses rincian yang membedah perbedaan masing-masing plan dengan klik di sini.

Jika kamu membutuhkan arahan, konsultasi atau pun perhitungan premi untuk asuransi kesehatan khususnya Allianz Indonesia, silahkan lengkapi data kamu di sini dan kamu akan dilayani langsung oleh Rina.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *